Pengumuman Penerima Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Kota Magelang Tahun 2023
Sebanyak 55 mahasiswa UNTIDAR mendapatkan beasiswa berprestasi Kota Magelang Tahun 2023, besaran nominal beasiswa adalah Rp. 3.000.000,- untuk tiap mahasiswa. Berikut salinan pengumumannya:
Berdasarkan Keputusan Wali Kota Magelang Nomor 427/180/112 Tahun 2023 tentang Penetapan Penerima dan Besaran Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Kota Magelang Tahun 2023, dengan ini Rektor Universitas Tidar mengumumkan bahwa nama-nama mahasiswa yang tercantum dalam lampiran pengumuman ini dinyatakan lolos sebagai Penerima Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Kota Magelang Tahun 2023.
Daftar Penerima Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Kota Magelang silahkan KLIK DISINI
Guna menyelesaikan administrasi mahasiswa wajib mengisi data pada https://bit.ly/REKENINGBEASISWADISPORAPARKOTAMAGELANG2023 paling lambat Jumat, 20 Oktober 2023.
Selamat kepada mahasiswa penerima beasiswa berprestasi Kota Magelang Tahun 2023, semoga semakin berprestasi lagi.
Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.