Pengumuman Penerima Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) Merdeka Skema Usulan Masyarakat Mahasiswa Baru Universitas Tidar T.A. 2023/2023

Berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Tidar Nomor 3105/UN57/HK.03.01/2023 tentang Penetapan Penerima Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) Merdeka Skema Usulan Masyarakat Mahasiswa Baru Universitas Tidar Tahun Akademik 2023/2024, dengan ini Rektor Universitas Tidar mengumumkan bahwa nama-nama mahasiswa yang tercantum dalam SK tersebut dinyatakan lolos sebagai Penerima Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) Merdeka Skema Usulan Masyarakat Mahasiswa Baru Universitas Tidar Tahun Akademik 2023/2024.

  • Pengumuman Penerima KIP Kuliah Usulan Masyarakat silahkan KLIK DISINI
  • SK Penerima KIP Kuliah Usulan Masyarakat silahkan KLIK DISINI

Guna menyelesaikan administrasi mahasiswa wajib mengisi nomor rekening pribadi pada https://bit.ly/REKKIPKUSULANMASYARAKAT2023 paling lambat Minggu, 22 Oktober 2023.

Demikian untuk menjadi perhatian

Magelang, 18 Oktober 2023

a.n Rektor

Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama

Demikian pengumuman ini disampaikan, selamat kepada mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah Merdeka Usulan Masyarakat.

Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

Pengumuman Penerima Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Kota Magelang Tahun 2023

Sebanyak 55 mahasiswa UNTIDAR mendapatkan beasiswa berprestasi Kota Magelang Tahun 2023, besaran nominal beasiswa adalah Rp. 3.000.000,- untuk tiap mahasiswa. Berikut salinan pengumumannya:

Berdasarkan Keputusan Wali Kota Magelang Nomor 427/180/112 Tahun 2023 tentang Penetapan Penerima dan Besaran Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Kota Magelang Tahun 2023, dengan ini Rektor Universitas Tidar mengumumkan bahwa nama-nama mahasiswa yang tercantum dalam lampiran pengumuman ini dinyatakan lolos sebagai Penerima Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Kota Magelang Tahun 2023.

Daftar Penerima Beasiswa Mahasiswa Berprestasi Kota Magelang silahkan KLIK DISINI

Guna menyelesaikan administrasi mahasiswa wajib mengisi data pada https://bit.ly/REKENINGBEASISWADISPORAPARKOTAMAGELANG2023 paling lambat Jumat, 20 Oktober 2023.

Selamat kepada mahasiswa penerima beasiswa berprestasi Kota Magelang Tahun 2023, semoga semakin berprestasi lagi.

Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

Universitas Tidar menyelenggarakan Lomba Inovasi Mahasiswa 2023 Tingkat Nasional

Universitas Tidar menyelenggarakan Lomba Inovasi Mahasiswa 2023 Tingkat Nasional dengan Tema : Wujudkan Indonesia Emas 2024 melalui Karya dan Inovasi Teknologi Tepat Guna.

Timeline Lomba:

  • 01 Oktober – 20 Oktober 2023 : Pendaftaran dan pengumpulan karya
  • 21 Oktober 2023 : Penilaian juti
  • 22 Oktober 2023 : Pengumuman Karya terbaik
  • 25 Oktober 2023 : Presentasi finalis offline
  • 25 Oktober 2023 : Pengumuman Juara

Informasi lebih lanjut hubungi:

  • 085729605213 Mbak Puji
  • 085711328299 Mas Sahid

Link Penting

Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

UNTIDAR Gelar Seminar Nasional Pemberdayaan Desa Oleh Ormawa

Guna meningkatkan kinerja perguruan tinggi dalam memperkuat kapasitas organisasi kemahasiswaan (ormawa), UNTIDAR menggelar Seminar Nasional Pemberdayaan Desa Oleh Ormawa, Jumat (29/9/2023) bertempat di Gedung dr.H.R.Suparsono UNTIDAR.

Kegiatan seminar ini akan dilaksanakan secara luring dengan menghadirkan narasumber yang kompeten dibidangnya, antara lain Dr. Ir. Sri Suning Kusumawardani (Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayan, Riset dan Teknologi), Prof. Dr. Parmin, S.Pd., M.Pd. (Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Tidar), dan Prof. Dr. uyu Wahyudin, M.Pd. (Dosen Universitas Pendidikan Indonesia).

Semnas ini diikuti oleh 12 Universitas yang berasal dari 6 Provinsi di Indonesia. Berikut rincian peserta:

  1. Univ IT Telkom Purwokerto
  2. UAD
  3. Univ Cokro Aminoto Palopo
  4. UDINUS
  5. Univ Jember
  6. Univ Maarif NU Kebumen
  7. Univ Mercubuana Yogyakarta
  8. Univ Muara Kudus
  9. Univ Negeri Surabaya
  10. Univ Telkom Bandung
  11. Universitas Udayana
  12. Universitas Tidar

Dalam sambutannya Prof. Dr. Sugiyarto, M.Si. (Rektor UNTIDAR) mengatakan, sebanyak 12 kelompok PPK Ormawa UNTIDAR lolos pendanaan Belmawa. Semoga dengan adanya Seminar Nasional Pemberdayaan Desa oleh ORMAWA dapat memberikan edukasi positif bagi Ormawa untuk bisa berdaya guna bagi masyarakat dan sebagai ajang silaturahmi antar ORMAWA agar terjalin hubungan erat satu sama lain ke depannya.

Prof. Dr. Uyu Wahyudin, M.Pd. dalam pemaparan Materi Inovasi Model-model Pemberdayaan Masyarakat Desa oleh Ormawa memberika beberapa contoh implementasi model program ormawa: desa wirausaha, smart farming, sekolah Perempuan, desa digital, desa cerdas, dan kampung iklim. Program ini perlu diperhatikan berapa persen dampaknya pada pengembangan SDGs.

Kemudian materi selanjutnya Gambaran Umum Abdidaya Ormawa oleh Prof. Dr. Ir. Sri Suning Kusumawardani, S.T., M.T., menjelaskan bahwa PPK Ormawa perlu mempersiapkan diri agar dapat lolos kegiatan abdidaya.

Prof. Dr. Parmin, S.Pd., M.Pd. yang memaparkan Support System Perguruan Tinggi untuk PPK Ormawa yang Berkualitas, menjelaskan Ormawa telah memiliki program pengabdian kepada Masyarakat, bahkan sampai desa binaan, sehingga modal ini dapat dijadikan sebagai dasar penyusunan proposal.

Selanjutnya kegiatan diisi oleh diskusi, dalam diskusi ini terlihat banyak mahasiwa yang mengajukan pertanyaan. Acara ditutup dengan pengumuman best papper.

Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

Membanggakan, Tim CF J-Time UNTIDAR Mendapatkan Juara 1 di Ajang Civil Engineering Trisakti In Action 2023

Civil Engineering Trisakti In Action 2023 yang berlangsung tanggal 14 hingga 17 September 2023 merupakan ajang perlombaan nasional yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Sipil Universitas Trisakti (HMS Trisakti).

Tim CF J-Time UNTIDAR yang beranggotakan dari Fauzan Arif Munandar (angkatan 2019), Akmal Khoiru Zaman (angkatan 2019), dan Erina Rahmat Dwi Putri (angkatan 2019) yang dibimbing oleh salah satu dosen Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Tidar yaitu Dr. Ir. Yudhi Arnandha, M.T. mengikuti kegiatan tersebut dengan agenda presentasi, pengujian jembatan, seminar dan awarding, serta field trip.

Tentunya tim CF J-Time UNTIDAR tidak sendiri, finalis Civil Engineering Trisakti In Action terdiri dari tiga tim yaitu tim The Tukang dari Universitas Gadjah Mada, dan Tim Abbas 63 dari Institut Teknologi Sepuluh November. Pada hari pertama tepatnya pada hari Kamis 14 September 2023 dilaksanakan presentasi dan pembebanan jembatan, dimana tim CF J -Time mendapat nilai paling tinggi dalam akumulasi penilaian Bridge Construction Competition.

Pada Hari kedua tanggal 16 September 2023 dilaksanakan seminar awarding. Dimana acara tersebut adalah pengumuman pemenang dan seminar. Tim CF J-Time UNTIDAR mendapatkan juara 1 dalam Bridge Construction Competition. Lalu isi dari seminar tersebut adalah infrastruktur yang efisien dan ekonomis untuk membangun ibu kota nusantara, yang memberi materi ialah Ir. Arvilla Delitriana, M.T. Dimana beliau merupakan ahli perencanaan jembatan. Selanjutnya dilaksanakan field trip dimana peserta lomba diajak untuk berkeliling kampus Trisakti dan mengunjungi Galeri Museum Pahlawan Reformasi.

Selamat kepada Tim CF J-Time UNTIDAR, kalian membanggakan!

Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

UNTIDAR Berhasil Memperoleh Rangking 13 Nasional dan Masuk ke 16 Besar Divisi B KDMI Tingkat Nasional 2023

Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) Tingkat Nasional Tahun 2023 diselenggarakan di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Banten. Perlu diketahui Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) adalah lomba debat untuk mahasiswa tingkat nasional yang menggunakan bahasa indonesia. Kompetisi di bidang debat berbahasa Indonesia merupakan salah satu kegiatan aktualisasi diri bagi mahasiswa Indonesia. Kegiatan debat antar Perguruan Tinggi berskala nasional dikemas dalam kegiatan Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia dari Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. (Aduwina Pakeh / Humas UTU).

Delegasi debater KDMI UNTIDAR yang beranggotakan Nova Diadara, Edi Prasetyo Nugroho, Lina Cahyaningrati berhasil memperoleh rangking 13 nasional dan masuk ke 16 besar divisi B dari 112 tim. Delegasi UNTIDAR berhasil memperoleh skor speaker nomor 25 dan 32 nasional dari 224 peserta.

Dalam prosesnya delegasi debater KDMI UNTIDAR berhasil lolos ke perempat final divisi B. Delegasi mahasiswa Juri N1 UNTIDAR berhasil menjadi juri panel 1x pada kompetisi tsb.

Kemudian dalam perempat final divisi B UNTIDAR bertanding dengan Universitas Sam Ratulangi, Universitas Baiturrahman vs Universitas Presiden yang hasilnya UNTIDAR harus menerima kekalahan karena babak ini.

Tetap semangat tim debater KDMI UNTIDAR, kesempatan berikutnya kita pasti menang.

Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

Penyerahan Beasiswa Baznas Jawa Tengah kepada 55 Mahasiswa UNTIDAR

Sebanyak 55 (lima puluh lima) mahasiswa UNDIDAR mendapatkan beasiswa dari Baznas Jawa Tengah. Acara serah terima beasiswa ini berlangsung pada Kamis(14/9/2023) bertempat di Gedung dr.H.R.Suparsono UNTIDAR.

Turut hadir dalam acara serah terima yakni Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNTIDAR Prof. Parmin, M.Pd., Ketua Baznas Provinsi Jawa Tengah K.H. Ahmad Darodji beserta jajarannya, Ka. BAKK Untdar, Drs. Giri Atmoko, M.Si., Ketua UPZ UNTIDAR Dr. Muhamad Wahyudi, S.Pd., M.Si. dan mahasiswa penerima beasiswa.

Dalam sambutannya, Prof. Parmin, M.Pd. menekankan penerima beasiswa BAZNAS tidak terlena dan memanfaatkan beasiswa dengan sebaik-baiknya. Ada program pendampingan khusus untuk mahasiswa penerima beasiswa di UNTIDAR. Pendampingan meliputi pengembangan karakter dengan adab kesantunan serta sukses studi atau bisa menyelesaikan studi tepat waktu dengan baik dan membanggakan.

Ketua Baznas Provinsi Jawa Tengah K.H. Ahmad Darodji Ketua BAZNAS dalam sambutannya, beliau menjelaskan bahwa beasiswa yang mahasiswa terima hari ini sumbernya juga berasal dari Bapak Ibu pegawai di UNTIDAR. BAZNAS hanya membantu mengelolanya dan mendistribusikannya ke mahasiswa yang membutuhkan.

Kemudian dalam sesi akhir acara, sebagai simbolik penyerahan bantuan beasiswa Baznas, KH. Ahmad Darodji menyerahkan papan simbolis bantuan sebesar RP Rp 198.000.000 yang diterima secara langsung oleh Prof. Parmin, M.Pd.

Total beasiswa dari Baznas Jawa Tengah sebesar Rp 198.000.000 dengan rincian mahasiswa penerima dari tahun 2021 sebanyak 15 orang Rp 3.500.000 per tahun dan penerima dari tahun 2023 sebanyak 40 orang Rp 3.500.000 per semester serta uang transport masing-masing mahasiswa sebesar Rp 100.000.

Notulis kegiatan : Puri Ratna Dewi, A.Md.
Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

UNTIDAR Berhasil Membawa Pulang 8 Mendali di Ajang Yogyakarta Taekwondo International Openv2023

Yogyakarta Taekwondo International Open 2023 diselenggarakan Yayasan Atlet Indonesia Hebat, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) serta Pengurus Daerah (Pengda) Taekwondo Indonesia (TI) DIY pada 14-16 September di GOR Amongrogo, Yogyakarta.

Sebanyak 3.045 atlet ikut meramaikan ajang Yogyakarta Taekwondo International Open 2023. Mereka adalah atlet yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia dan dari luar negeri seperti Belanda, Nepal, Thailand, Malaysia dan Singapura.

UNTIDAR sendiri mengirimkan atletnya berhasil membawa pulang 8 mendali, sebagai berikut:

Mendali Emas

  1. Tri Mayasari
  2. Luthfia Putri Suhendar
  3. Juero Presinata Putra
  4. Tata Mawardiansyah

Mendali Perak

  1. Antonius Hans Agung S.

Mendali Perunggu

  1. Shafira Nazhmi R.
  2. Rio Candra H.
  3. Muhammad Fathon

Selamat kepada para atlet taekwondo UNTIDAR, kalian membanggakan.

Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

Mahasiswa Baru UNTIDAR, Mengenalkan Diri Sebagai Warga Baru Kota Magelang Melalui Bakti Sosial

Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Tidar dimanfaatkan untuk mengenalkan diri sebagai warga baru Kota Magelang tempat menuntut ilmu beberapa tahun kedepan melalui bakti sosial. Kegiatan ini diselenggarakan selama 2 hari pada hari Sabtu dan Minggu, 2 dan 3 September 2023.

Dalam acara ini turut dihadiri oleh Rektor UNTIDAR, Wakil Rektor III UNTIDAR, Walikota Magelang, Kapolres Magelang, dan masyarakat Kota Magelang.

Rektor UNTIDAR , Prof. Dr. Sugiyarto, M.Si. mengatakan, kegiatan ini sebagai ajang unjuk karya langsung kepada masyarakat seperti moto UNTIDAR responsif kepada kepada kebersihan lingkungan sekitar dan permasalahan ekonomi di masyarakat.

“Tujuan kegiatan adalah mahasiswa UNTIDAR yang dari Sabang sampai Merauke memperkenalkan diri kepada warga Kota Magelang melalui kegiatan baksos ini,” terang Prof. Dr. Parmin, S.Pd., M.Pd. selaku Wakil Rektor III UNTIDAR.

Wali Kota Magelang menyambut baik kegiatan baksos yang dilakukan oleh mahasiswa baru UNTIDAR. “Mahasiswa bisa kembali mengabdi pada masyarakat,” ujar beliau.

Kegiatan bakti sosial yang direalisasikan dalam bentuk menanam pohon di bukit tidar, bersih-bersih alun-alun Kota Magelang dan bukit tidar, serta memberikan sembako kepada warga sekitar Kota Magelang. Kegiatan baksos ini juga sebagai penutup kegiatan PKKMB UNTIDAR untuk mahasiswa baru yang sudah dilaksanakan sejak awal Agustus.

Penulis : Aditya Handayani, S.Kom.

Selamat Delegasi KDMI UNTIDAR Lolos Nasional

Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia melaksanakan seleksi tingkat wilayah Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) tahun 2023 untuk wilayah 1 (Sumatera), wilayah 2 (DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten), wilayah 3 (Jawa Tengah dan D.I.Yogyakarta), wilayah 4 (Jawa Timur, NTB, dan Bali), wilayah 5 (Kalimantan), wilayah 6 (Sulawesi), dan wilayah 7 (Maluku, NTT, dan Papua) yang dilaksanakan dari tanggal 4 s.d 28 Agustus 2023.

Universitas Tidar merupakan salah satu peserta seleksi wilayah 3 (Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta). Seleksi wilayah 3 dilaksanakan pada tanggal 18-22 Agustus 2023 secara online namun UNTIDAR memfasilitasi delegasi untuk berkompetisi di ruang multimedia Universitas Tidar.

Pembukaan serta pengarahan teknis seleksi wilayah dan tabulasi dilaksanakan Jumat (18/08). Agenda ini wajib diikuti untuk semua debater dan N1. Debater dan N1 mendapat pengarahan masing-masing dalam ruang Zoom yang berbeda. Debat dilaksanakan 3 ronde dengan waktu per ronde 3 jam.

Debat dimulai Sabtu (19/08) Pada ronde pertama, tim debat Universitas Tidar berhadapan dengan tim dari Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Widya Dharma Klaten, dan Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto. Hasilnya, pada ronde pertama, tim Universitas Tidar berhasil mendapatkan ranking 1. Berikutnya, pada ronde kedua, tim Universitas Tidar dipertemukan dengan tim debat dari Universitas Diponegoro, Universitas Muria Kudus, dan Universitas Ahmad Dahlan. Dari ronde kedua, tim Universitas Tidar mendapatkan ranking 2. Sesi terakhir perdebatan pada hari ini adalah ronde ketiga. Pada ronde ini, tim Universitas Tidar berhadapan dengan tim dari Universitas Sebelas Maret (UNS), dan dua perguruan tinggi swasta dari wilayah Jawa Tengah. Hasilnya tim Universitas Tidar kembali mendapatkan ranking 2.

Pada hari Minggu (20/8) kembali dilaksanakan tiga ronde, yaitu ronde 4, 5, dan 6. Pada ronde keempat, tim debat Universitas Tidar dipertemukan dengan tim-tim dari wilayah LLDIKTI VI, yaitu Universitas Diponegoro, Universitas Jenderal Soedirman, dan Universitas Muhammadiyah Semarang. Hasilnya, tim Universitas Tidar mendapatkan rangking 2. Setelah itu, pada ronde kelima, tim Universitas Tidar berhadapan dengan tim dari Universitas Islam Indonesia, Universitas Jenderal Soedirman, dan Universitas Negeri Yogyakarta. Lalu, ronde keenam dilaksanakan secara tertutup. Berdasarkan hasil breaking announcement untuk perankingan nasional 16 besar, terpilih tim 8 besar dari Jogja dan 8 besar dari Jateng.

Ronde perdelapan final, perempat final, semi-final, dan final dilaksanakan Senin (21/08). Pada keempat ronde tersebut, tim yang terpilih sebagai peringkat 16 besar dari wilayah LLDIKTI V dan VI dipertemukan untuk diperingkatkan sebagai perwakilan wilayah 3. Kemudian, hasilnya akan diumumkan pada acara Awarding Ceremony.

Hari terakhir dari rangkaian seleksi KDMI tingkat wilayah 3 (LLDIKTI V dan VI) Selasa (22/08) adalah hasil pengumuman peringkat bagi tim UNTIDAR. Pada tingkat LLDIKTI VI, tim Untidar mendapatkan peringkat 3. Kemudian, Nova Diadara menjadi pembicara terbaik keempat dan Edi Prasetyo N. menjadi pembicara terbaik ketujuh. Kemudian, untuk di tingkat wilayah 3, Nova Diadara mendapatkan peringkat ketujuh sebagai pembicara terbaik. Sementara itu, Edi Prasetyo Nugroho mendapatkan peringkat ke-15 pembicara terbaik.

Selamat kepada Nova Diadara dan Edi Prasetyo N. Semangat berkompetisi di KDMI Nasional 11-18 Agustus 2023 di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Semoga sukses.

Penulis dan Editor : Aditya Handayani, S.Kom.